Rabbani MX siap tampil full tim pada putaran ketiga kejuaraan Superchallenge Supermoto Race Seri Kejurnas yang akan berlangsung di sirkuit Mijen, Semarang, Jawa Tengah akhir pekan ini (14-15 Juni).
Pasukan asal Malang, Jatim itu akan menurunkan empat rider sekaligus. Jadi berbeda dengan dua seri sebelumnya di Yogyakarta dan Tasikmalaya. Kali ini, satu pembalap tambahan akan ikut bertempur.
“Formasi untuk seri ketiga Supermoto di Semarang akan berbeda dari sebelumnya mas. Besok, Chandra Hermawan ikut main di kelas Trail 175 Open. Selain itu, mas Agus Thole juga siap tampil lagi setelah absen di Tasik,” ungkap manager tim.
Selain Chandra dan owner tim, Andreas Lukito dan Benaya Farrel juga tetap gaspol seperti biasanya. Tim yang tahun ini dikawal mekanik GDT Racing itu pun berharap dapat mempertahankan tren juara di Supermoto 2024 ini.
“Kita sudah persiapan dan lakukan setting. Semoga seri ketiga besok bisa meraih hasil yang lebih baik dari sebelumnya mas. Kita tetap berusaha dan berdoa untuk menjadi juara disemua kelasnya,” tambah sang owner yang akan tampil di kelas FFA 450 Master dan Trail 175 Master. Oke, gaspol.. (***)