Sang pemimpin klasemen sementara Francesco Bagnaia meraih hasil cukup positif pada latihan bebas hari pertama MotoGP Inggris yang berlangsung di sirkuit Silverstone.
Andalan pabrikan Ducati itu berada di urutan ketujuh pada FP1. Dan ia mampu meningkatkan waktunya sehingga mengamankan posisi tiga besar pada practice yang menentukan di sore hari.
Meskipun begitu Pecco mengaku masih belum tampil dengan maksimal. Masih banyak kendala yang ia hadapi serta menyadari kalau Jorge Martin dan Aleix Espargaro masih lebih baik. Namun, secara keseluruhan ia puas!
“Perasaan pada sepeda saya sama sekali tidak sempurna. Banyak guncangan yang terjadi, terutama pada sesi pagi hari. Kami kemudian mampu meningkatkan stabilitas untuk kualifikasi, namun hal itu tidak terlalu baik,” kata Pecco dilansir dari speedweek.
“Saya tidak ingin mengeluh, tapi bagi saya ini adalah hari Jumat yang sangat kuat, terutama di Silverstone. Meskipun saya sangat menyukai rutenya, saya belum pernah bisa cepat di sini. Itu sebabnya saya sangat puas, ini adalah hari yang bagus dalam hal hasil meskipun Jorge sedikit lebih baik,” jelasnya. (***)